yang menarik dari The Royal Wedding

Apr 28, 2011

William Kate 
Pernikahan akbar putra mahkota Inggris Pangeran William dan Catherine Middleton tinggal menghitung jam. Segala persiapan dan kehebohan semakin terlihat, namun beberapa hal mengenai pernikahan kerajaan ini pun masih terjaga kerahasiaannya, seperti gaun yang akan dikenakan Kate Middleton pada hari bahagianya nanti dan tiara mana yang akan mempercantik penampilannya nanti.



Seperti yang sudah banyak diberitakan, kabar bahagia pernikahan Pangeran William dan Kate Middleton ini tidak hanya dirayakan oleh warga Inggris namun juga seluruh penjuru dunia ikut serta merayakan pernikahan ter-edun tahun ini. Kehebohan ini justru sangat menarik menurut Saya karena banyak orang kreatif muncul dan menciptakan pernak pernik dan aksesoris mengenai The Royal Wedding dengan pemeran utamanya Prince William dan Catherine Middleton. Apa aja sih yang unik itu? Ini beberapa yang Saya temui.

Teh Kantung
Sebuah perusahaan teh di Jerman ikut meramaikan perayaan pernikahan Pangeran William dan Kate Middleton dengan membuat produk yang dinamakan "Katea & William". Produk ini berupa teh kantung bergambar kartun Pangeran William dan Kate. Dalam teh yang siap seduh ini, Pangeran William digambarkan tengah mengenakan pakaian resminya, sementara kate menggunakan pakaian pengantin. Bungkus dalam teh kantung ini juga dihiasi gambar Bendera Inggris dan Istana Buckhingham.

 
Kasian, setelah dipakai masuk tong sampah *ups

Papa Jhon's Pizza
Restoran pizza Papa Jhon's memutuskan untuk membuat potret wajah Willaim & Kate secara mozaic di atas pizza. Kerudung Kate terbuat dari jamur, rambutnya disusun oleh zaitun hitam sementara gaunnya dari keju. Sementara William tersusun atas salami dan paprika.

pizza William-Kate
Klo kaya gini jadi ga tega makannya yah :D

Tas Make Up dan T-shirt
Kate Gray membuat memorabillia Pangeran William dan Kate Middleton berupa tas make-up hijau polkadot dan t-shirt berwarna abu-abu, dengan gambar sepasang pengantin dengan tulisan 'Kate & William'

 
Nah yang ini lebih bermanfaat sepertinya :)

Sampul box kondom
Ups maaf, kayanya yang ini agak ekstrim, foto William & Kate juga muncul sebagai sampul box sebuah alat kontrasepsi dengan tulisan 'Royal Wedding Souvenir'. 


Selain pernak pernik diatas, masih banyak lagi aksesoris unik lainnya yang dijadikan memorabillia pernikahan Pangeran William dan Catherine Middleton. Semua berlomba-lomba menciptakan sesuatu yang unik, karna harga dari produk-produk itu juga kabarnya sangat tinggi. Ya dengan adanya pesta akbar ini sangat berdampak positif bagi pertumbuhan ekonomi dan pariwisata Inggris. Dan ternyata ga hanya Inggris, di sejumlah negara lain pun momentum ini sangat dimanfaatkan oleh banyak pihak.

Oiya satu lagi info dari Istana Buckhingham, pasangan William & Kate yang tumbuh di era modernisasi ini memanfaatkan teknologi online untuk mengupdate tentang pernikahannya. Selin website resmi The Royal Wedding, Facebook Fanpage, dan Twitter, pernikahan Pangerang William dan Kate Middleton juga disiarkan secara live di YouTube Live melalui The Royal Channel. Jadwal lengkapnya menyusul yah nanti insya Allah Saya infoi-in juga ;). So bagi yang ga kebagian undangan-nya masih bisa nonton live nya koq, tapi pastinya jangan pakai koneksi keong yah :p

sumber :
http://memobee.com
http://www.wolipop.com/
http://www.detikinet.com/

11 great comments:

Meutia Halida Khairani said...

euforianya emang kena ke seluruh media. nggak ada media yg nggak mengabarkan ttg mereka. duh, bisa nonton ngga ya besok?

Unknown said...

tuh kondom dijual di sini gak ya????hehehehehhe

Nova Miladyarti said...

kyaaa.......pada heboh gitu ya semuanya ikut berpartisipasi,hehhehe

joe said...

namanya juga orang terkenal, sehingga banyak yang pingin memanfaatkannya demi peluang bisnis

Unknown said...

kereeeeen, pengen ngerasain tehnya, sama aja kali yah... :)D

mereka itu cocok bangeeeeeeeeeeet, keren !

besok, bisa nonton gak yah...

miwwa said...

Itu dengan izin atau enggak sih make foto Pangeran William dan Kate itu??

Mamisinga said...

wow t-shirtnya cantik..

mila said...

Lucu banget yang teh celup itu. hahahaa... idenya cemerlang banget.

Gaphe said...

ini buat yang pinter memanfaatkan peluang, momen termegah tahun 2011 harus dikenang.. jadinya yaa kreatif menjadikan momen tersebut jadi ajang buat nyari untung. hehehe..

saya suka yang KA-TEA itu..teh celup, mencatut nama pengantin wanita

Sayi said...

Teteub aja ga akan aku beli.. :))
tapi kalo gretongan ya boleh lahh..hehehe..

Elsa said...

heran banget yaaa
kenapa william sebegitu hebohnya
kenapa monarki monarki lain di eropa gak ada yang seheboh ini

Post a Comment