Hasil perempat final Sudirman Cup 2011 : Indonesia vs Jepang

May 28, 2011

sudirman cup 2011

Hasil pertandingan perempat final kemarin antara Indonesia vs Jepang di kejuaran Sudirman Cup 2011 berhasil dimenangkan Indonesia dengan skor 3-2. Pertandingan melawan Jepang kemarin sangat menegangkan, apalagi Indonesia sempat tertinggal 1-2 karena kekalahan Simon Santoso di partai ketiga.

Sebelum nya dipartai pertama, ganda putra Alvent Yulianto/Mohammad Ahsan mengalahkan pasangan Jepang Noriyasu Hirata/Hirokatsu Hashimoto dengan dua set langsung. Selanjutnya di partai kedua Adriyanti Firdasari menyerah dalam rubber game melawan Eriko Hirose dan ini membuat Jepang mampu kedudukan menjadi 1-1. Harapan besar di partai ketiga ketika Simon Santoso berhadapan dengan tunggal putra Jepang Kenichi Tago ternyata tidak mampu di lewati dengan baik oleh Simon yang harus menyerah dua set langsung. Permainan Simon ga berkembang sama sekali bahkan sering melakukan kesalahan sendiri.

Tertinggal 1-2 membuat partai ke-empat menjadi penentuan untuk Indonesia. Jika kalah otomatis pertandingan selesai. Namun untung nya ganda putri Indonesia Greysia Polii/Meiliana Jauhari mampu mengalahkan pasangan Jepang Mami Naito/Shizuka Matsuo walaupun harus dengan jatuh bangun untuk mendapatkan skor. Saya kasih jempol buat usaha dan perjuangan Greys/Meiliana, benar2 pantang menyarah.

Kemenangan ganda putri Indonesia membuat skor imbang 2-2. Dan partai terakhir ganda campuran Fran Kurniawan/Pia Zebadiah vs Shintaro Ikeda/Reiko Shiota pun menjadi penentu siapa yyang berhak melaju ke babak semifinal Sudirman Cup 2011. Partai terakhir ini berjalan sangat amat menegangkan, skor yang didapat kedua pasangan tidak pernah terpaut jauh, beruntung Fran/Pia dapat memenangkan game pertama. dan di game kedua lebih seru lagi, sempat unggul di skor 16-13 namun dapat dikejar oleh pasangan Jepang, sampai terjadi juice 3x baru akhirnya Jepang memaksa terjadi rubber game. Pas nonton gemes banged, udah berkali-kali dapet match point tapi ga bisa diakhiri dengan sempurna. Di game ketiga, pasangan Pia/Fran tampil konsisten hingga akhirnya bisa memenangkan pertandingan. Fiuuhh lega rasanya, akhirnya mereka bisa menang dan membawa Indonesia ke semifinal. Salut banged sama perjuangannya yang pantang menyerah. Berikut detail perolehan skor perempat final Sudirman Cup 2011 Indonesia vs Jepang.

Hasil Indonesia vs Jepang

Dengan hasil kemenangan 3-2 atas Jepang, Indonesia berhasil masuk semifinal dan akan bertemu Denmark yang mengalahkan Taiwan 3-1.

4 great comments:

Diah Alsa said...

Go Indonesia, terus berjuaaaanggg.. semangaaatt^^

Biondy said...

lawan selanjutnya Denmark yah.. hm.. ketimbang Jepang, Denmark masih lebih ganas peringkatnya :/
http://kireinasekai.blogspot.com/2011/05/indonesia-melaju-ke-semi-final.html

r10 said...

semoga indonesia juara di kandang lawan

Anonymous said...

mungkin kklahan dr beberapa pemain d sebabkan beban mental yg d berikan,,seharusnya semua pemain bisa brmain lbh santai tnpa ad beban,,
saya mau tanya knapa sekarang kbanyakan pemain indnesia cenderung kurang lincah ???

Post a Comment