Perjalanan si Apple Steve Jobs

Oct 8, 2011

Steve Jobs
Kematian pendiri sekaligus mantan CEO Apple, Steve Jobs membuat seluruh dunia berduka. Ucapan bela sungkawa melalui social media pun terus berlanjut bahkan sempat menjadi trending topic di Twitter sekaligus memecahkan rekor baru dengan 10.000 tweet per detik. Dari info yang Saya dapat, tweet tentang kematian Steve Jobs mengalahkan rekor-rekor sebelumnya tahun ini. Ketika gempa dan tsunami menghantam Jepang pada 11 Maret lalu, terdapat 5.530 tweet setiap detiknya.

Perjalanan panjang Steve Jobs dan Apple juga menjadi hot news di beberapa media elektronik. Memulai Apple dari tahun 1976 bersama sahabatnya Steven Wozniak mengeluarkan produk pertama mereka yang diberi nama Apple I. Kemudian pada tahun 1977 Apple meluncurkan Apple II, yaitu sebuah komputer pribadi pertama dalam desain casing plastik dan grafis internal warna. 

Pada tahun 1983 Apple mulai menjual sebuah komputer desktop LISA yang dibanderol sebagai Local Integrated Software Architecture. Lisa juga merupakan nama anak Jobs dengan Chrisann Brennan hasil hubungannya sebelum menikah. -- fyi, istri Jobs sekarang adalah Laurene Powell --

Pada tahun 1984 Apple merilis debut komputer Macintosh namun 1 tahun kemudian Steve Jobs dipecat dari Apple terkait persaingan internal. Dan pada September 1997 ketika Apple sedang 'koma' karena merugi lebih dari 1,8 miliar dolar AS, Jobs kembali sebagai CEO sementara di Apple. Tidak lama dari itu Jobs kembali berinovasi dengan memperkenalkan barisan baru komputer Macintosh G3 dan website yang memungkinkan konsumen membeli langsung dari Apple.

Mulai tahun 1998 Apple berturut-turut memperkenalkan iMac, iPod, membuka iTunes Store, meluncurkan iPhone dan yang terakhir adalah iPad.

Steve Jobs, Apple

Dari perjalanan panjang seorang Steve Jobs mengembangkan Apple dan meluncurkan produk-produk yang inovatif, canggih dan layak dimiliki tapi belum satupun yang bisa kebeli sampai Om Steve meninggal..hiks..kasian yah Saya *hadooh kenapa ujung-ujungnya jadi curhat gini -.-"

Kira-kira Apple jadi turun harga ga yah? Kan lumayan tuh sapa tau bisa kebeli iPhone nyah..hehehe..tapi tetep loh Saya ikut berduka atas meninggalnya Steve Jobs. Belum kebayang kira-kira Apple akan berkembang seperti apa setelah ini. Dan apa yang akan dilakukan Bill Gates dengan Microsoft nya sebagai pesaing utama Steve Jobs? hmm..seru juga nih buat diikutin.

Yang ini bonus yang Saya kutip dari kata-kata Steve Jobs yang menurut Saya paling mengena "Waktumu terbatas, jadi jangan sia-siakan dengan menjadi orang lain. Jangan terjebak dengan dogma, yakni hidup dengan hasil pemikiran orang lain. Jangan biarkan riuhnya opini orang lain menenggelamkan suara hatimu"

sumber :
http://id.berita.yahoo.com/perjalanan-panjang-apple-dan-steve-jobs-mengubah-dunia-025834283.html
http://id.berita.yahoo.com/siapa-pewaris-8-3-miliar-dolar-harta-steve-085353441.html

11 great comments:

Arr Rian said...

Sepakat,,semoga aple turun ye harganya.hahahhaha.

Sepakat lagi,,,ikuti kata hati..kadang bisikan itu adalah perangkap

al kahfi said...

seseorang yg punya hasil karya yg besar,, kalau meninggal bakal kelak terus di kenang,, dan di hargai,,nah yg kita2 ini,, mo gimana,, sooo semangat terus berkarya,, met pagi sob dan juga ikutan sepakat dech smoga harga Apple bisa turun,, soo kemahalan tuk org2 indonesia..

Anonymous said...

huhu..sama. belum punya duit beli produknya. tp orgnya dah duluan pergi. kira2 apple bakal ngeluarin produk baru lg gak ya setelah kepergian steve jobs? hm.

Gaphe said...

aseek deh aah.. dibuka dengan biografi, ditutup dengan perenungan.

lagian, kalo barang2 ciptaannya Steve buat saya terlalu modereen.. jadi ngimpi aja bisa makenya. hehehe... #baladaKatrokers

Nuel Lubis, Author "Misi Terakhir Rafael: Cinta Tak Pernah Pergi Jauh" said...

samaaaa... saya juga pengen banget punya produk ciptaannnya.. terutama Apple :(

socafahreza's blog said...

om steve jobs memang pribadi yang sangat hebat..
selamat jalan, jiwamu akan selalu dikenang..

Corat - Coret [Ria Nugroho] said...

aku malah baru kenal steve jacobs pas ada berita dia meninggal, aku baru tau kalo dia yg bikin apple :P

merry go round said...

Sedih ya..... salah satu orang paling inspiratif akhirnya harus menyerah kalah pada penyakitnya. Nggak lama setelah dia resign dari kerjaan utamanya maut datang menjemput. Akhir Oktober nanti biografinya Steve Jobs keluar serentak di seluruh dunia, yakin bakal jadi best seller nih.

Meanwhile,,, sampai sekarang aku juga belum kebeli produk-produknya apple. Ihik, padahal udah mupeng dari kapan tau.

Unknown said...

@arr rian..toss klo gt :D

@sandurezu..kynya sih bakal ngeluarin tp pertanyaannya apakah bakal se-sukses produk2 lamanya itu? :D

@gaphe..hahaha..klo gt bukan gadget nya yg terlalu modern,tp orgnya yg terlallu katrok..pisss phe :p

@nuel..yaa yaa apple yg udah kegigit itu emang patut dimiliki :D

@socafahreza..setuju :)

@mbak ria..ralat dikit mbak Steve Jobs bukan Jacobs :D

@mbak rosa..waw..pastinya tu mbak best seller..
samaaa mupengnya uda dari jaman kapan tau..huhuhu

siti Mahillah said...

steve jobs salah seorang tokoh yang cukup menginspirasi saya untuk terus belajar dan belajar. di usianya yang tidak muda lagi dia masih terus menciptakan inovasi inovasi baru bagi perusahanya..dan artikel anda menambah wawasan baru tentang mr .jobs ...di tunggu nih artikel lainnya...dan salam kenal dari bloger pemula nih.....

Elsa said...

mungkin si steve sendiri gak pernah menyangka yaa... ternyata dirinya adalah seorang selebritas... tokoh yang dikenal luas seantero dunia, yang kematiannya diratapi begitu banyak orang...

godbye Pak Steve

Post a Comment